Macam di UIN di Indonesia pt2

[#SeninEdukasi]
Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh
.
Apa Kabar Warga MAN 1 Kota Tangerang
Balik lagi dengan admin di hari Senin nih... Gimana Ulangan Tengah semesternya dan Simulasi UNBK nya(?) Lancar ya InsyAllah . Oke Hari Ini Admin mau kasih info seperti biasa. Masih membahas mengenai "MACAM-MACAM UIN DI INDONESIA PART 2". Keep Reading and Enjoy It
.
10. Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim
Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau (disebut juga UIN Suska Riau) adalah Universitas Islam Negeri yang berada di Pekanbaru. Penamaannya dengan Sultan Syarif Kasim yaitu nama sultan ke-12 atau sultan terakhir Kesultanan Siak Sri Inderapura
.
11. Universitas Islam Negeri Thaha Saifudin
UIN Sultan Thaha Saifuddin atau UIN Sultan Thaha Saifuddin adalah Perguruan Tinggi Islam Negeri di Provinsi Jambi
.
12. Universitas Islam Negeri Sumatera Utara
Universitas Islam Negeri atau (UIN) Sumatera Utara adalah Perguruan Tinggi Islam Negeri yang berada di Medan provinsi Sumatera Utara.
.
13. Universitas Islam Negeri Sunan Ampel
Universitas Islam Negeri Sunan Ampel disingkat UIN Sunan Ampel adalah salah satu perguruan tinggi negeri di Surabaya yang menyelenggarakan pendidikan ilmu-ilmu keislaman multidisplin serta sains dan teknologi. UIN Surabaya diberi nama Sunan Ampel, adalah nama salah seorang Walisongo, tokoh penyebar Islam di Indonesia.
.
14. Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati
Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati atau dikenal dengan nama UIN Bandung atau seringkali disingkat sebagai UIN SGD (dulu bernama IAIN Sunan Gunung Djati), adalah perguruan tinggi negeri berbasis Islam yang berkedudukan di Kecamatan Cibiru, Kota Bandung, Jawa Barat. Nama Sunan Gunung Djati diambil dari nama salah seorang Walisongo, tokoh penyebar agama Islam di Jawa.
.
15. Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga
Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga (bahasa Inggris: Sunan Kalijaga State Islamic University), sering disingkat UIN Suka, adalah Perguruan Tinggi Agama Islam Negeri (PTAIN) pertama di Indonesia. Nama UIN Sunan Kalijaga diambil dari salah satu kelompok penyebar agama Islam di Jawa, Walisongo yaitu Sunan Kalijaga. Kampus UIN Sunan Kalijaga berlokasi di dekat perbatasan antara Kota Yogyakarta dengan Kabupaten Sleman, tepatnya di Jalan Marsda Adisucipto no. 1.
.
16. Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah
Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta atau UIN Jakarta (Bahasa Inggris: Syarif Hidayatullah State Islamic University Jakarta, Bahasa Arab: جامعة شريف هداية الله الإسلامية الحكومية جاكرتا) adalah sebuah universitas Islam negeri yang terletak di Cempaka Putih, Ciputat Timur, Tangerang Selatan. Sebelumnya, perguruan tinggi ini dikenal dengan nama IAIN Syarif Hidayatullah atau IAIN Jakarta.
.
17. Universitas Islam Negeri Wali songo
Universitas Islam Negeri Walisongo (disingkat UIN Walisongo) adalah sebuah perguruan tinggi negeri di Kota Semarang, Provinsi Jawa Tengah.
.
Wah Banyak juga yaa .
Okw deh mungkin itu saja yang bisa admin sampaikan informasinya. Sampai jumpa Senin Edukasi Minggu depan
.
Wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Komentar

Postingan Populer